Senin, 15 Desember 2014

Cara internetan Dengan GSM di Smartphone Andromax

http://www.andrisoftware.com/2014/12/cara-internetan-dengan-gsm-di.html

Andromax merupakan seri smartphone android besutan operator seluler Smartfren. Smartphone Andromax menjadi salah satu flag ship yang sangat sukses di pasaran Indonesia, selain karena harga yang relatif murah, spesifikasi Smartfren Andromax memang cukup mumpuni. Kesuksesan Andromax di mulai dari ser Andromax C, yang saat ini dinobatkan sebagai ponsel sejuta umat. Setelah itu muncul seri seri suksesor lain seperti Andromax T, Andromax I, dan Andromax Z.

Meski notabene smartfren Andromax mengusung fitur Dual SIM on CDMA GSM, namun karena merupakan paket bundling smartfren maka hanya kartu CDMA saja yang dapat digunakan untuk terkoneksi ke internet. Hal itu tak menjadi masalah ketika awal kemunculan Andromax, karena saat itu kecepatan internet smartfren masih cukup mumpuni. Namun seiring dengan banyaknya jumlah pengguna, kini koneksi smartfren bisa dibilang lambat dan harga paketnya cukup mahal jika dibandingkan dengan GSM. tak ayal banyak pengguna Smartfren yang ingin menjadikan kartu GSM nya katif dan bisa digunakan untuk online. Sebenarnya ada cara unlock smartfren Andromax
sehingga membuat kartu GSM aktif menjadi default koneksi.


Berikut adalah cara untuk meng-unlock :
  1. Install aplikasi any cut seperti biasa
  2. jalankan aplikasi masuk ke menu lalu buka widget
  3. Pindahkan aplikasi Any Cut ke home screen
  4. selanjut nya akan muncul aplikasi Any Cut pilih Activity
  5. Lalu muncul lagi menu choose acticity, pilih saja APNs jika ada dua pilih yang paling bawah
  6. Edit nama (APNs) sesuai ke ingin anda
  7. Kembali ke langkah 4 dan 5 
  8. Untuk menu choose activity pilih Select Subscriptions, jika ada dua pilih saja yang bawah
  9. Ubah lagi nama sesuai ke inginan anda
  10. Kembali ke home screen lalu buka sortcut dari menu select subcriptions tadi
  11. Hilangkan cek list (centang) pada  bagian RUIM  CDMA dan klik OK
  12. Maka seketika sinyal EVDO akan hilang dan koneksi data mati. Selanjutnya tugas kita menghidupkan lagi data melalui sakelar
  13. Untuk mengaktifkan GSM sebagai default koneksi buka sort cut dari APNs, maka Pengaturan internet yang aktif telah berpindah ke GSM
  14. Tunggu beberapa saat agar koneksi benar benar aktif. Jika sudah internet dapat kita gunakan seperti biasanya.
Download: Any Cut apk
Size          :31 KB
password : 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar